RIMAUNEWS, Muba – Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 2024, Kepolisian Sektor (Polsek) Lais Polres Musi Banyuasin (MUBA) melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) Pembagian Sembako kepada masyarakat kurang mampu di Mapolsek Lais, Kamis (20/6/2024).
Baksos tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres MUBA AKBP Imam Safii, SIK, MSi, melalui Kapolsek Lais Akp Muhammad Ridho Pradani didampingi Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Lais Ny Uci Ridho dan anggota.
Menurut Kapolsek, Baksos ini sasarannya diberikan kepada warga yang kurang mampu di wilayah hukum Polsek Lais.
”Insya Allah bantuan sembako ini dapat bermanfaat dan dapat meringankan beban masyarakat,” jelasnya kepada media.
Bantuan ini lanjut Perwira Polisi Tiga Balok dipundak mengaatakan, ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Polri bahwa Polri selalu ada di masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Lais.
Sementara, Naya (72) salah satu warga penerima bantuan tersebut mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Kapolsek Lais atas kepeduliannya terhadap masyarakat khususnya masyarakat kurang mampu.
“Polisi memang selalu dihati masyarakat, selalu hadir ketika masyarakat mengalami kesulitan, terima kasih pak Kapolsek Polres Muba,” ucapnya.
Dia mengharapkan agar bantuan ini dapat berkelanjutan. “Karena kami sebagai masyarakat kecil selalu mengharapkan bantuan sembako seperti ini,” harapnya. (mam)