RIMAUNEWS.CO.ID, Muara Enim – Hari pertama bertugas di Kabupaten Muara Enim, Wakil Bupati (Wabup) Muara Enim, Ir. Hj. Sumarni, M.Si., langsung bergerak cepat merespons laporan masyarakat terkait kondisi jalan rusak akibat transportasi batubara. Pada Selasa (25/02), Wabup turun langsung ke lapangan untuk mengecek kerusakan di beberapa titik dalam Kecamatan Muara Enim dan mendesak pihak perusahaan segera melakukan perbaikan sebelum Lebaran.
Dalam peninjauan ini, Wabup didampingi oleh sejumlah anggota DPRD Kabupaten Muara Enim, termasuk Ketua Komisi II DPRD, Eka Ochta Reza, S.H., M.H., M.Kn., serta anggota Elhanson, S.E., Jon Dries, S.T., M.M., dan Yusran Efendi. Salah satu perusahaan yang diminta bertanggung jawab atas perbaikan jalan adalah PT. Duta Bara Utama.
Wabup menekankan bahwa perbaikan ini harus segera dilakukan guna mengurangi risiko kecelakaan akibat jalan berlubang. Selain itu, ia juga menggarisbawahi pentingnya keterlibatan perusahaan dalam menjaga infrastruktur jalan, yang tidak hanya mendukung kelancaran distribusi dan aktivitas masyarakat, tetapi juga mencerminkan komitmen mereka terhadap tanggung jawab sosial dan lingkungan.
Sebagai langkah konkret, Wabup menginstruksikan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) untuk segera berkoordinasi dengan pihak perusahaan guna mempercepat proses perbaikan jalan. (ril)