SMKN 1 Sekayu Juara 1 Lomba KOSN, Kabid SMK Sumsel Mondy: Bangga Peningkatan Prestasi Siswa SMK di KOSN dan LKS, Semua Berkat Dukungan Gubernur Sumsel

RIMAUNEWS, PALEMBANG- M Permadi Apriansyah Siswa SMK Negeri 1 Sekayu berhasil mengharumkan nama Sumsel. Permadi berhasil merebut juara 1 Kompetisi Olahraga Siswa Nasional ( KOSN ) SMK Tingkat Nasional cabor pencak silat katagori jurus tunggal putra.

Dengan juara 1 yang di peroleh oleh siswa SMK 1 Sekayu, Alhamdulillah kita berhasil naik ke peringkat 6 yang sebelumnya peringkat 13 Nasional, dan untuk Lomba Keahlian Siswa ( LKS) terahir kita peringkat 8 Nasional dari paringkat 20.

“Luar biasa peningkatan prestasi siswa SMK di KOSN dan LKS ditingkat nasional,”kata Kabid SMK Disdik Sumsel Mondyaboni, Selasa (5/10/2021).

Semua ini berkat dukungan Bapak Gubernur Sumsel untuk peningkatan prestasi siswa. Karena siswa yang menjadi juara ditingkat provinsi,kita lakukan pembinaan agar bisa berprestasi ditingkat nasional. Selain itu, saat pelaksanaan perlombaan di tingkat Provinsi kita menghadirkan juri-juri yang bertaraf nasional. Sehingga siswa yang kita kirim ke tingkat nasional, kemampuannya memang tidak diragukan lagi,” bebernya.

Saya sangat berterimakasih kepada siswa, guru, kepala sekolah untuk mengahrumkan nama Sumsel, yang pasti hal ini semua tidak lepas dari motifasi dari gubernur Sumsel Herman Deru yang terus memberikan semangat kapada kami.

Kedepan kita berharap prestasi itu bisa dipertahankan, karena itu sulit untuk didapatkan paling tidak kita tetap bertahan di 10 besar ditahun, jelas Mondy.

Ditempat yang sama Kepala Sekolah SMKN 1 Sekayu Zaidan Jauhari mengungkapkan rasa bangganya kepada siswa yang telah mengharumkan nama sekolah dan nama Sumsel yang menjadi juara 1 lomba karate di Kompetisi Olahraga Siswa Nasional.

“Kita sudah menyiapkan gedung untuk menjadi pusat belajar bersama untuk pelatihan siswa dibidang olahraga seperti pencak silat, karate, basket dan lainnya. Kita ingin siswa bisa berprestasi ditingkat nasional, agar anak-anak SMP termotivasi untuk masuk SMK,” tandasnya.(Don)