Tingkatkan Pelayanan Pada Pelanggan, PDAM Stop Aliran Air Sementara

RIMAUNEWS, PALEMBANG – PDAM Tirta Musi Palembang pada 14 Juli 2020 akan memulai pekerjaan IPA di 3 Ilir dan Intake daerah 1 Ilir. Semuanya ini kami lakukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelangan. selama pekerjaan tersebut berlangsung PDAM akan menstop produksi pada pukul 09:00 Wib selama 6 jam.

Hal tersebut langsung dikatakan oleh Direktur Operasional PDAM Tirta Musi Palembang, Cik Mit, Jumat ( 10/07/2020) Saat Press Conference di Aula Rapat Gedung PDAM Tirta Musi Palembang.

“PDAM Tirta Musi juga akan melakukan pekerjaan pemasangan trafo tegangan menengah 1600kVA di lokasi IPA 3 Ilir dan pekerjaan pemasangan panel MDP 1600A di lokasi intake 1 Ilir.”

Cik Mit menjelaskan, wilayah yang mengalami gangguan pengaliran dari pekerjaan tersebut, yaitu unit pelayanan 3 Ilir di jalan Sultan Agung, Blabak I Ilir, Sayangan 16 Ilir, Letkol Iskandar, Dempo Luar, Jalan Orba, Jalan Bali, Jalan Rawasari, Yos Sudarso, Bambang Utoyo dan Letda A Rozak.

“Sedangkan untuk pelayanan di wilayah Sako, ia mengungkapkan, pengaliran yang akan terganggu pada pukul 07:00 sampai 10:30 WIB di Jalan Sapta Marga, Tanjung Sari 1 dan 2, Komplek Kedamaian (Jalan Macan, Tajur dan Rusa), Malaka 1,2 dan 3, Kenten Permai dan Bukit Ringgit,” jelasnya

Untuk pengaliran pada sore pukul 11;00 sampai 14:30 Wib di Jalan Sirnaraga, Sukorejo jadwal siang, Setunggal jadwal siang, Kav BNI, Gatra, Kedondong, Komplek Camelia View, Komplek Galaxy Hill, Giant dan Polsek Kemuning,” ungkapnya.

“Pengaliran siang untuk wilayah Sematang Borang ada di sepanjang jalan Semarang Borang, Komplek Pusri Borang, Komplek Multi Wahana, Komplek Kehutanan, RSA,RSB, RSC, Rompok, Lebak Murni,Komplek Sangkuriang, Komplek Sako Garden 1 dan 3 dan Polsek Sako,” tambahnya.

Selain unit pelayanan di 3 Ilir yang terganggu, untuk unit pelayanan di Kalidoni dan normalisasi pengaliran unit pelayanan 3 Ilir, Sako dan Kalidoni setelah gangguan akan memakan waktu lebih kurang 1×24 jam, terutama untuk di daerah ujung pengaliran.

“Khusus untuk di daerah ujung pengaliran unit Kalidoni seperti Mata Merah, Sungai Batang, Lebong Gajah (GCP,Sako, Asri), Sapta Marga, Tanjung Sari, Golden Estate, PTC, Burger King, Novotel normalisasi memakan waktu lebih kurang 3×24 jam. Kedepan para pelanggan PDAM di wilayah yang terkena dampak agar dapat menampung air untuk mengantisipasi kebutuhan selama terjadinya gangguan pengaliran,” pungkasnya. (Don)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar